Komunitas yang didirikan oleh Ganggeng Yuanda pada tahun 2007 ini terkenal aktif dalam memproduksi talenta ngejazz. Beberapa anggotanya pernah terdaftar sebagai nominator AMI AWARDS 2020 dan 2021, memenangkan UPH National Jazz Competition 2021, dan wara-wiri beberapa festival musik level nasional bahkan internasional lho honn.
Awal mulanya, Solo Jazz Society terbentuk dari keinginan untuk memasyarakatkan musik jazz ke semua kalangan. Untuk mencapainya, SoJazz rutin mengadakan jam & sharing session. Gak tanggung-tanggung, dalam mengupayakan kegiatan tersebut, komunitas ini bekerja sama dengan institusi seperti Music Nutrient, IELC Indonesia dan Coffee Jazz Studio. Solo Jazz Society juga melahirkan musisi-musisi produktif seperti Ganggeng Yudana Group, Aditya Ong Trio, D.A.Y.S Quartet, Kartabaya Trio, JB Quartet, dan masih banyak lagi. Khusus di Kalimundu, mereka mengutus enam insan terbaik komunitas ini yang disatukan dalam sebuah grup. Mereka adalah Gaby Sewandono, Aryo Ardityo, Arie Kusumah, Avner Winatra, Verdian Angga, dan Deva Amru dengan mengusung nama THE EIGHTEEN SEXTETTE.
Pastinya, penampilan mereka bakal membawa energi dan musikalitas khas Solo Jazz Society yang unik. Jadi, jangan sampai ketinggalan untuk menyaksikan aksi mereka dan rasakan langsung atmosfir jazz ala Solo di Kalimundu!