Sedulur jazz dari kota santri di Jawa Timur akan kembali bertandang ke Ngayogjazz honn. Komunitas Jazz Jombang kali ini membawa Shoni dan Teman Baik untuk menghadirkan rasa asik tenangkan hati di pergelaran tahunan Kalimundu nanti.
“Jazzposure” menjadi andalan komunitas jazz Jombang untuk mempopulerkan musik jaz di kotanya. Digelar rutin setiap Rabu, “Jazzposure” menjadi ajang bagi musisi jaz di kota Jombang dan sekitarnya untuk saling nyantrik, saling berguru satu sama lain. Di sini para penikmat musik juga bisa mendapatkan exposure alias paparan beragam genre musik jaz. Musisi yang tergabung di komunitas ini pun tidak hanya berasal dari Jombang, namun juga dari kota tetangga seperti Mojokerto dan Nganjuk.
Sejak terbentuk pada 2013 silam, Komunitas Jazz Jombang aktif mengisi panggung-panggung festival jazz seperti Java Jazz, Ubud Village Jazz, Loenpia Jazz Festival, dan Tanjung Perak Jazz. Kira-kira akan seperti apa ya penampilan Shoni dan teman-teman baiknya? Langsung gas budhal ngelaju nonton ning Kalimundu honn!