AARTSEN-FARIAS-KELLEY (INDONESIA-BRASIL-AS)

Sentuhan Latin Jazz Tiga Negara, Aartsen-Farias-Kelley

Setelah tahun lalu menggandeng musisi asal Prancis dan Italia, Nita Aartsen kembali lagi untuk menyemarakan pergelaran Ngayogjazz 2019. Dikenal sebagai musisi bertalenta yang menggeluti musik klasik dan jazz, tarian jemari di atas tuts yang menjadi andalannya tidak boleh dilewatkan. Sebagai penyanyi yang juga pernah menjadi pianis negara, kemampuannya tentu tidak perlu diragukan lagi. Namun yang menjadi menarik adalah musik yang dibawakan selalu punya warna tersendiri, termasuk pada kesempatan kali ini.

Belum lama ini Nita Aartsen baru saja merampungkan konser yang menjadi bagian dari Tur Eropa dan India dengan total kurang lebih delapanbelas konser di berbagai kota. Saat ini Nita Aartsen sedang menjalankan Tur Asia, dan Ngayogjazz menjadi salah satu kota pemberhentian untuk menampilkan karya-karya terbarunya. Sebagai salah satu festival favorit yang dipandang membumi dan mengakulturasi kearifan lokal, Ngayogjazz 2019 menjadi salah satu persinggahan Nita Aartsen untuk membawakan karya terbarunya yang memadukan musik jazz dengan sentuhan latin. Nita Aartsen akan tampil bersama dengan Rubem Farias Santana dan Shawn Timothy Kelley, membawakan komposisi lagu Brazil dari Rubem Farias Santana dengan format big band.

Sudah siapkah Honn untuk menikmati jazz latin a la Nita Aartsen? Mari kita berdansa bersama diiringi lagu-lagu Brazil bersama dengan trio Aartsen-Farias-Kelley.